Bisnis.com, JAKARTA- PT Cipaganti Citra Graha Tbk (CPGT) mengagendakan public expose insidentil pada Senin (21/7/2014) di Hotel Fave Melawai Jakarta. Perseroan memastikan tidak akan ada lagi jabatan rangkap di dalam satu grup perusahaanya.
Hal itu dilakukan guna merespons kekhawatiran investor ditengah penahanan sejumlah pimpinan perseroan.
"Perseroan memastikan kepada seluruh stakeholder akan menjaga going concern dan mengembangkan bisnis perseroan sebaik mungkin, sehingga dapat menjadi bagian yang secara tidak langsung ikut serta menyelesaikan permasalahan Koperasi Cipaganti Karya Guna Persada (KCKGP)," berdasarkan keterbukaan informasi perseroan yang dipublikasikan di Bursa Efek Indonesia, Minggu, (20/7/2014).
Pada keterbukaan informasi tersebut juga disebutkan bahwa terdapat kekosongan pengurusan setelah penahanan beberapa pengurus KCKGP, yang tidak lain merupakan pengurus inti perseroan.
"Jika kondisi kekosongan pengurus di perseroan terjadi dalam jangka waktu yang lama atau permanen maka perseroan akan mengambil upaya untuk mengisi kekosongan dari kepengurusan tersebut."
Pada kesempatan itu juga diinformasikan, KCKGP saat ini tengah menyelesaikan permasalahan yang ada melalui PKPU dan berdasarkan voting per-tanggal 15 Juli 2014 akan ditempuh jalan damai dengan diterimanya rencana penyelesaian.