Bisnis.com, JAKARTA – Kresna Securities memprediksikan indeks harga saham gabungan (IHSG) bergerak di kisaran 4.650-4.750 pada perdagangan hari ini, Senin (24/3/2014).
Beberapa katalis yang memengaruhi indeks, di antaranya The Fed yang mengindikasikan kenaikan suku bunga pada musim semi 2015, lebih cepat dari perkiraan awal di musim dingin 2015.
Selain itu, aksi ambil untung diperkirakan masih akan menekan pergerakan IHSG, serta aliran modal asing diharapkan mengurangi tekanan pada IHSG.
Secara teknikal, resisten IHSG di level 5.250, dan IHSG berada di throwback market trading range 4.100-4.600.
Sementara itu, basis support 4.600 menjadi ruang reakumulasi posisi, dan level 4.300 menjadi basis support untuk LT trading.
Beberapa saham yang dapat diperhatikan, antara lain:
- GGRM-Support di 43.500 target teoritis di 50.000-51.500
- INDF-Bullish harami, potensi ST trading range 7.200-7.800
- EXCL-Potensi LT trading range di 4.050-5.150
- MAIN-LT Trading range di 2.950-3.650
- BBRI-Support throwback market di 8.500