BISNIS.COM, TOKYO--Saham-saham Asia bergerak menguat pada pembukaan perdagangan hari ini, Senin (11/3/2013), merespon data tenaga kerja AS yang melampaui perkiraan dan peningkatan kinerja eksportir Jepang pada penurunan Yen ke level rendah dalam 3,5 tahun.
Indeks MSCI Asia Pasifik naik 0,3% ke level 135,98 pada pukul 9.22 pagi waktu Tokyo sebelum bursa Hong Kong dan China dibuka.
Penaikan tersebut menuju level tertinggi penutupan sejak 2 Agustus 2011. Indeks sepanjang pekan lalu telah naik 0,6%.
Penguatan MSCI Asia Pasifik pagi ini ditopang oleh saham Nissan Motor Co yang naik 2,4%. Sementara itu, saham Samsung Electronics Co. justru turun 0,3% setelah data ekonomi China meleset dari perkiraan.
Saham BHP Billiton Ltd juga turun 1,2% setelah rencana menjual 10% aset di tengah meningkatnya level utang perusahaan.
Di pihak lain, indeks MSCI Asia Pasifik tidak termasuk Jepang, tergelincir 0,3% ke level 481,78.