JAKARTA: Indeks harga saham gabungan hari ini, Selasa (30/10/2012) diprediksi bergerak sideways dengan kecenderungan untuk turun. Secara teknis, indikator stochastic terlihat berada pada moderate state.
Perusahaan sekuritas Reliance Securities merekomendasikan agar saaham–saham seperti Garuda Indonesia (GIAA), Bang Tabungan Negara (BBTN), Bank BCA (BBCA), dan Indomobil Sukses Internasional (IMAS) dicermati karena akan melanjutkan penurunan.
Adapun saham Charoen Pokphand Indonesia (CPIN) dan Summarecon Agung (SMRA) diprediksi menguat.
Setelah penjualan ritel di Jepang yang turun diluar ekspektasi serta indeks kepercayaan sektor manufaktur korea yang turun memberikan sentimen negatif, IHSG pada perdagangan kemarin ditutup pada teritori negatif.
Bisnis Indonesia edisi cetak hari ini, Selasa (30/10/2012), memuat spekulasi terhadap dampak dari terjadinya Badai Sandy bagi perekonomian di Amerika Serikat, sehingga dapat memberi sentimen negatif terhadap pergerakan bursa global.
Seperti diketahui, sebagian besar pesisir Amerika timur kini sedang diterpa badai terbesar yang pernah mendekati Amerika daratan. Badai ini terjadi sepekan sebelum pemilihan presiden Amerika Serikat berlangsung, sehingga membuat jadwal kampanye calon presiden terhambat.
Adapun data-data ekonomi Amerika yang dirilis terutama data pendapatan dan pengeluaran personal, serta data produksi industri Jepang juga turut memberi dampak. (sut)