Bisnis.com, JAKARTA – Indeks harga saham gabungan (IHSG) diproyeksi bergerak terbatas dan cenderung melemah pada perdagangan hari ini, Selasa (24/9/2024).
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), IHSG ditutup menguat sebesar 32,72 poin atau 0,42% menuju posisi 7.775,73 pada perdagangan Senin (23/9/2024). Di posisi itu, IHSG menguat 6,92% secara year-to-date (YtD).
Tim Analis MNC Sekuritas menyampaikan IHSG menguat 0,42% ke 7.775 dan disertai dengan munculnya volume pembelian, koreksi IHSG pun telah mengenai target koreksi minimal.
Diperkirakan, posisi IHSG saat ini sedang berada di awal wave [ii] dari wave 3 atau wave 4 dari wave (3) pada label merah, dengan catatan IHSG belum mampu menembus resistance 7.910-7.923.
“Meskipun menguat, tampaknya akan relatif terbatas ke rentang 7.765–7.820, selanjutnya akan terkoreksi kembali ke area 7.454–7.562,” tulisnya dalam riset, Selasa (24/9/2024).
Pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan bergerak pada rentang support 7.546—7.654 dan resistance 7.923—7.958.
Pada perdagangan hari ini, MNC Sekuritas menyarankan investor untuk buy on weakness terhadap saham PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (AMRT), PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BRIS), PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk. (PANI), dan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. (SMGR).
Terpisah, CEO Yugen Bertumbuh Sekuritas William Surya Wijaya memperkirakan IHSG bergerak di kisaran 7.719–7.978 pada perdagangan Selasa (24/9/2024).
Menurutnya, pola pergerakan IHSG masih terlihat terkonsolidasi di tengah kondisi perekonomian yang cukup stabil dan jelang laporan keuangan emiten bulan depan.
“Peluang koreksi wajar masih dapat dimanfaatkan Investor untuk melakukan akumulasi pembelian. Hari ini IHSG berpotensi menguat,” paparnya.
Sejumlah saham yang direkomendasikan untuk dicermati investor pada hari ini yaitu GGRM, HMSP, KLBF, TLKM, BBRI, BBNI, BBCA, UNVR, PWON, dan ASRI.
Disclaimer: berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), IHSG ditutup menguat 2,76 poin atau 0,04% menuju posisi 7.778,49 pada perdagangan hari ini, Selasa (24/9/2024). Indeks komposit dibuka pada level 7.775,86 dan mencapai level tertingginya di 7.810,54.
Tercatat, sebanyak 249 saham menguat, 332 saham menurun, dan 215 saham bergerak di tempat. Adapun kapitalisasi pasar atau market cap berada di level Rp12.980,55 triliun.
Dari saham berkapitalisasi jumbo, saham PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR) memimpin penguatan lewat kenaikan sebesar 2,26% menuju level Rp2.260 per saham.
Peningkatan tersebut diikuti saham PT Barito Renewables Energy Tbk. (BREN) yang meningkat 2,12% menjadi Rp7.225, sedangkan saham PT Astra International Tbk. (ASII) tumbuh sebesar 0,96% menuju posisi Rp5.275 per saham.
Sementara itu, saham PT Chandra Asri Pacific Tbk. (TPIA) melemah 1,43% ke Rp8.600 dan saham PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) juga turun 1,37% ke Rp10.800 per saham.
Data RTI Business menunjukkan IHSG menguat tipis 0,08% atau 6,00 poin ke posisi 7.781,74 pada sesi I perdagangan. Rentang pergerakan IHSG berada di antara 7.717 hingga 7.810.
Total perdagangan saham mencapai 12,701 miliar dengan nilai transaksi mencapai Rp9,27 triliun dan frekuensi sebanyak 845.839 kali. Tercatat 221 saham menguat, 329 saham melemah, dan 238 saham stagnan. Kapitalisasi pasar Bursa tercatat mencapai Rp12.987 triliun.
Seiring menguatnya indeks, saham terafiliasi konglomerat Prajogo Pangestu terpantau kompak menguat siang ini, seperti PTRO yang melesat 10,84% atau 1.350 poin ke level Rp13.800 per saham. Ada pula BREN yang naik 2,47% atau 175 poin ke posisi Rp7.250 per saham, tak ketinggalan saham TPIA juga menguat 0,29% menuju level Rp8.750 per saham.
Indeks harga saham gabungan (IHSG) dibuka di zona hijau pada perdagangan hari ini, Selasa (24/9/2024) tetapi bergerak ke zona merah. Saham BREN milik Prajogo Pangestu, BBCA, hingga AMMN ambles ke zona merah.
Berdasarkan data RTI Infokom pada pukul 09.00 WIB, IHSG dibuka menguat pada posisi 7.775,86. Akan tetapi, IHSG bergerak ke zona merah sesaat setelah pembukaan dan turun hingga ke level 7.717,83.
Tercatat, 220 saham menguat, 66 saham melemah, dan 231 saham bergerak di tempat. Kapitalisasi pasar IHSG terpantau menjadi Rp12.804 triliun.