Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bukalapak (BUKA) Bakal Lakukan MESOP 4,01 Miliar Saham

Bukalapak.com (BUKA) berencana melakukan program MESOP terhadap 4,01 miliar saham pada harga pelaksanaan Rp189 per saham.
Warga menggunakan aplikasi Bukalapak di Jakarta, Selasa (18/1/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani
Warga menggunakan aplikasi Bukalapak di Jakarta, Selasa (18/1/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten teknologi PT Bukalapak.com Tbk. (BUKA) menyampaikan akan melakukan Management Employee Stock Option Program (MESOP) II. Opsi yang akan dikonversi dalam periode MESOP ini adalah sebanyak 4,01 miliar saham.

Direktur dan Corporate Secretary Bukalapak Teddy Nuryanto Oetomo dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) mengatakan jumlah hak opsi yang akan dikonversi dalam periode MESOP ini sebanyak-banyaknya 4,01 miliar saham.

"Hak opsi yang belum dikonversi pada periode pelaksanaan ini dapat dilakukan pada periode pelaksanaan berikutnya," tutur Teddy, Rabu (27/3/2024).

Periode pelaksanaan MESOP ini adalah selama 30 hari bursa, terhitung sejak tanggal 1 April 2024 sampai dengan 27 Mei 2024.

"Harga pelaksanaan yang telah ditetapkan sebelumnya adalah sebesar Rp189 per saham," tuturnya.

Dengan jumlah saham dan nilai saham tersebut, BUKA diperkirakan dapat meraih dana sebanyak-banyaknya Rp759,7 miliar dari program ini.

Harga dari saham di program MESOP yang ditawarkan ini tercatat masih berada pada rentang harga pasar saham BUKA secara year to date, yakni pada level Rp136 sampai Rp214 per saham.

Adapun secara year to date (YTD), saham BUKA tercatat telah melemah 28,24% hingga penutupan perdagangan hari ini, Rabu (27/3/2024).

Sementara itu, pada penutupan perdagangan hari ini saham BUKA naik 4,73% ke level Rp155 per saham. Saham BUKA diperdagangkan pada rentang Rp145-Rp157 per saham hari ini. Kapitalisasi pasar saham BUKA berada pada level Rp15,98 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper