Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

War Tiket Coldplay Hari Ini, Cek Rekomendasi Saham BCA (BBCA)

PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) melayani penjualan tiket konser Coldplay secara eksklusif, yang dapat memengaruhi pergerakan saham BBCA.
PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) melayani penjualan tiket konser Coldplay secara eksklusif, yang dapat memengaruhi pergerakan saham BBCA. /Bisnis-Fanny Kusumawardhani
PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) melayani penjualan tiket konser Coldplay secara eksklusif, yang dapat memengaruhi pergerakan saham BBCA. /Bisnis-Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) melayani penjualan tiket konser Coldplay secara eksklusif. Hal ini dapat memengaruhi kinerja operasional sekaligus harga sahamnya.

Pada perdagangan Selasa (16/5/2023), saham BBCA turun 0,75 persen atau 75 poin menjadi Rp8.700. Kapitalisasi pasarnya Rp1.072,49 triliun, terbesar di Bursa Efek Indonesia, dengan valuasi PER 23,35 kali. Sepanjang 2023, saham BBCA naik 1,75 persen, masih lebih baik dibandingkan dengan IHSG yang merosot 2,54 persen.

Analis NH Korindo Sekuritas Indonesia Leonardo Lujiwardi menyampaikan secara kinerja keuangan, BBCA melampaui ekspektasi pada kuartal I/2023. Laba bersih naik 43 persen menjadi Rp11,53 triliun, dan net interest margin (NIM) naik menjadi 5,6 persen dari tahun sebelumnya 4,9 persen.

"NH Korindo merekomendasi overweight saham BBCA dengan target harga Rp10.500 per saham, yang mencerminkan P/BV 4,7 kali pada 2023," jelasnya dalam publikasi riset.

Berdasarkan konsensus analis di Bloomberg, 20 analis merekomendasikan beli terhadap saham BBCA, 15 analis menyarankan hold, dan 2 lainnya menyarankan jual. Target harga rata-rata konsensus terhadap saham BBCA ialah Rp9.786.

Sementara itu, manajemen PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) memastikan kelancaran platform perbankan menjelang dibukanya penjualan tiket Coldplay "Music of the Spheres World Tour Jakarta" via BCA Presale pada Rabu (17/5/2023).

Executive Vice President (EVP) Corporate Communication & Social Responsibility BCA Hera F. Haryn menyampaikan bahwa pengoptimalan fasilitas pembayaran menjadi bentuk komitmen perseroan mendukung event yang dinilai mampu mendorong bangkitnya industri ekonomi kreatif di Indonesia.  

"Untuk mengantisipasi tingginya traffic dan potensi masalah yang terjadi akibat banyaknya transaksi saat ticket war, BCA berkomitmen untuk memastikan platform perbankan transaksi yang aman dan andal, sekaligus menjadi solusi yang relevan bagi kebutuhan nasabah dan masyarakat," jelasnya kepada Bisnis, Selasa (16/5/2023).

Sebagai catatan, periode penjualan tiket Coldplay BCA Presale akan berlangsung pada 17 Mei - 18 Mei 2023 pukul 10.00 WIB melalui situs resmi coldplayinjakarta.com.

Pembayaran hanya dapat dilakukan  dengan menggunakan metode pembayaran Kartu Kredit/Debit BCA Mastercard atau melalui transfer ke Virtual Account BCA. 

Adapun terkait mekanisme pembayaran via Virtual Account, nantinya proses pembayaran tiket dapat dilakukan melalui aplikasi myBCA, BCA mobile atau KlikBCA.

"BCA sebagai Official Bank Sponsor tidak melayani penjualan tiket, melainkan hanya memfasilitasi pembayaran pembelian tiket secara online dengan metode pembayaran yang telah ditentukan," tegas Hera.

Berikut langkah-langkah melakukan pembayaran tiket Coldplay melalui Virtual Account, Debit BCA, hingga Kartu Kredit BCA selama periode BCA Presale.

1. Pembayaran via Virtual Account (VA)

Masuk laman coldplayinjakarta.com dan pilih Ticket 

- Klik ‘Buy Ticket‘ lalu pilih kategori tiket yang diinginkan 

- Salin Nomor Virtual Account 

- Buka Aplikasi myBCA 

- Pilih fitur Transfer lalu pilih Virtual Account 

- Masukan nomor Virtual Account 

- Pada halaman konfirmasi, akan muncul nominal yang dibayarkan, nomor dan nama merchant kemudian klik lanjutkan jika sudah sesuai.

2. Pembayaran via Kartu Debit BCA

Pastikan Kartu Debit BCA yang berlogo Mastercard dan sudah aktif Transaksi Debit Online melalui myBCA

- Masuk ke laman coldplayinjakarta.com dan pilih Tiket 

-Klik ‘Buy Ticket‘ dan pilih kategori tiket yang diinginkan 

-Pilih Pembayaran Credit / Debit Card  kemudian masukan nomor Kartu Debit BCA Mastercard, Expired Date, dan kode CVC/CVV 

- Masukkan kode OTP untuk verifikasi (Pastikan Anda memiliki pulsa reguler pada nomor ponsel yang terdaftar pada BCA Mobile untuk menerima kode OTP)

- Terakhir, pastikan pembayaran berhasil

3. Pembayaran via Kartu Kredit BCA

- Masuk ke laman coldplayinjakarta.com dan pilih Tiket 

-Klik ‘Buy Ticket‘ dan pilih kategori tiket yang diinginkan 

-Pilih Pembayaran Credit / Debit Card  kemudian masukan nomor Kartu Debit BCA Mastercard, Expired Date, dan kode CVC/CVV 

- Masukkan kode OTP untuk verifikasi (Pastikan Anda memiliki pulsa reguler pada nomor ponsel yang terdaftar pada BCA Mobile untuk menerima kode OTP)

- Terakhir, pastikan pembayaran berhasil

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper