Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Viral Supir Blue Bird (BIRD) Lecehkan Turis Rusia, Ini Pernyataan Manajemen

Supir Blue Bird (BIED) melakukan catcalling atau pelecehan kepada turis asal Rusia. Manajemen sampaikan permohonan maaf.
Pengemudi taksi mengisi daya mobil listrik di area kantor Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) di Jakarta, Selasa (18/2/2020). Bisnis/Arief Hermawan P
Pengemudi taksi mengisi daya mobil listrik di area kantor Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) di Jakarta, Selasa (18/2/2020). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA - Dalam sebuah unggahan di akun media sosial Twitter, viral unggahan mengenai seorang supir PT Blue Bird Tbk. (BIRD) yang melakukan aksi pelecehan verbal atau catcalling terhadap seorang turis Rusia.

Mengutip akun Twitter centang biru, @zoelfick, dikutip Selasa (8/11/2022), mengunggah video seorang turis Rusia yang berdomisili di Jakarta terkena catcalling dari supir taksi bergambar burung biru tersebut.

Dalam unggahan tersebut terlihat supir Blue Bird memperlambat laju kendaraannya, dengan jendela terbuka sambil tertawa-tawa bertanya,"where are you going, babe?"

Sang turis Rusia yang ditengarai pemilik akun instagram @_greymouse merespon dengan senyum sinis ke kamera dan menunjuk dengan jari tengah ke pelipisnya sambil memutarkan jari dan tangannya pertanda menyebut supir tersebut tidak berakal.

Pemilik akun tersebut, Zulfikar Akbar menerangkan bahwa turis tersebut dikabarkan berasal dari Rusia dan menyebut,"Nih sopir apa belum tahu kalo catcalling itu sama dengan pelecehan? Ini korbannya salah satu turis perempuan yang kabarnya asal Rusia."

Zulfikar yang di bio-nya menyebut sebagai Head Media and Broadcast Asian Games 2018 ini menyebut peristiwa tersebut terjadi di Kawasan Kuningan, Jakarta Pusat.

Hal tersebut langsung direspon Chief Operation Service Blue Bird Agus Sulistoyono. Dia menanggapi video yang beredar mengenai dugaan tindakan tidak berkenan yang dilakukan oleh salah satu oknum pengemudi.

"Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan baik untuk seorang pejalan kaki yang diduga mendapat perlakuan kurang menyenangkan maupun masyarakat Indonesia secara umum," urainya dalam keterangan resmi, Selasa (8/11/2022).

Saat ini manajemen Blue Bird tengah mencoba menghubungi pemilik akun instagram @_greymouse untuk melakukan investigasi lebih lanjut mengenai kronologi saat hal tersebut terjadi. Manajemen akan memastikan kejadian ini akan diusut secara tuntas.

"Blue Bird lahir dan didirikan oleh seorang ibu sehingga kami memiliki alasan yang kuat untuk menjunjung tinggi norma dan perilaku dalam menghormati kaum perempuan. Kami akan terus senantiasa mengingatkan ke pengemudi dan seluruh keluarga besar Blue Bird untuk selalu menjadi pembawa rasa aman dalam setiap kilometer yang ditempuh, baik untuk pengguna maupun masyarakat Indonesia pada umumnya," tambahnya.

Blue Bird berkomitmen selalu memberi layanan yang aman, nyaman, dan terpercaya bagi seluruh pelanggan. Bluebird akan secara adil memberikan teguran dan sanksi tegas atas ketidakdisiplinan dalam melayani pelanggan maupun sikap merugikan masyarakat lainnya.

"Sesuai dengan salah satu nilai dasar perusahaan yaitu 'Peduli' yang selalu menjadi dasar kekuatan layanan Blue Bird," tuturnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper