Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Berpeluang Menguat Hari Ini, Harga Komoditas Jadi Katalis

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini Rabu (8/6/2022), berpeluang melanjutkan tren penguatan berkat kenaikan harga komoditas sebagai katalis positif.
Karyawan melintas di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Rabu (26/1/2022). Bisnis/Suselo Jati
Karyawan melintas di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Rabu (26/1/2022). Bisnis/Suselo Jati

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini Rabu (8/6/2022), berpeluang melanjutkan tren penguatan berkat kenaikan harga komoditas sebagai katalis positif.

Direktur MNC Asset Management Edwin Sebayang dalam riset hariannya menuliskan bahwa peluang tren penguatan IHSG seiring dengan penguatan indeks dan juga menguatnya harga komoditas.

Adapun Edwin memaparkan indeks Dow Jones (DJIA) pada penutupan perdagangan ditutup menguat 0,80 persen, dan indeks Nasdaq naik 0,94 persen akibat sokongan kenaikan saham berbasis energi dan teknologi serta naiknya EIDO sebesar 0,24 persen.

Ditambah lagi harga beberapa komoditas mengalami kenaikan diantaranya minyak mentah naik 0,20 persen, emas 0,60 persen, minyak sawit (CPO) naik 1,02 persen, nikel naik 0,11 persen dan timah naik 1,94 persen.

Disamping itu, imbal hasil  atau yield obligasi Amerika Serikat tenor 10 tahun kembali sudah berada di bawah level 3 persen.

 “IHSG berpeluang melanjutkan tren penguatannya dalam perdagangan Rabu ini,” tulis Edwin dalam publikasi riset, dikutip Rabu (8/6/2022).

Berdasarkan sentimen yang ada, Edwin pun memprediksi IHSG hari ini akan bergerak di rentang 7.072- 7.201, dan rupiah di rentang Rp14.410 - Rp14.490 per dolar AS.

Sementara itu, Edwin merekomendasikan untuk membeli saham SRTG, MEDC, ADMR, AALI, ITMG, UNTR, ADRO, BMRI, TINS, dan ELSA.

Adapun IHSG ditutup menguat pada perdagangan kemarin, Selasa (7/6/2022) dengan naik 0,63 persen atau 44,46 poin ke level 7.141,05. Sepanjang hari, indeks bergerak di rentang 7.062,97 - 7.192,54.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper