Bisnis.com, JAKARTA - Emiten peritel PT Ace Hardware Tbk. (ACES) menutup dua gerainya pada Jumat, 31 Desember 2021, karena masa sewanya telah berakhir.
Sekretaris Perusahaan Ace Hardware Helen Tanzil menyampaikan pada 31 Desember 2021, salah satu gerai Ace Hardware di Pasaraya Blok M, Jakarta, ditutup karena masa sewa telah berakhir.
"Gerai Ace Hardware di Pasaraya Blok M sebelumnya sudah beroperasi sejak 28 September 1996, dengan luasan sekitar 4.396 meter persegi," paparnya dalam keterbukaan informasi, dikutip Kamis (30/12/2021).
Selain itu, Ace Hardware juga menutup gerai pada tanggal yang sama di Marvel City Mall, Surabaya, Jawa Timur. Gerai ditutup karena masa sewa telah berakhir.
Gerai Ace Hardware di Marvel City Mall beroperasi pada 26 Mei 2021 dengan luasan 2.563 meter persegi.
Sebelumnya, pada 26 Desember 2021, Ace Hardware menambah satu gerai seluas 1.400 meter persegi di Batununggal, Bandung, Jawa Barat. Secara total, ACES mengoperasikan 13 gerai baru pada 2021.
Baca Juga
Dengan demikian, secara total ACES mengoperasikan 218 gerai. Berkurangnya 2 gerai lama membuat ACES mengoperasikan 216 gerai.
Adapun hingga kuartal III/2021, perseroan membukukan penurunan penjualan bersih 14,35 persen menjadi Rp4,6 triliun, dari Rp5,38 triliun dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
Penurunan penjualan ini terjadi pada seluruh produk perseroan mulai dari produk perbaikan rumah tangga, produk gaya hidup, maupun produk permainan.
Laba komprehensif yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk juga tercatat turun hingga 39,04 persen. Sebelumnya, di kuartal III/2020 Ace Hardware membukukan laba sebesar Rp529,59 miliar, turun menjadi Rp322,85 miliar pada kuartal III/2021.