Bisnis.com, JAKARTA – Sebelum memutuskan untuk masuk ke trading forex, ada beberapa langkah penting yang harus dilakukan bagi pemula.
Praktisi Pasar Modal Indonesia Ryan Filbert mengatakan, ada lima langkah wajib trading forex bagi pemula. Pertama, pemula harus belajar agar tidak salah margin.
"Trading forex adalah bagian dari pasar derivatif yang harus dilakukan secara hati-hati agar tidak rugi. Bagi saya, kita tidak bisa menyamakan investasi saham dengan forex," kata Ryan dilansir dari blognya, Jumat (24/9/2021).
Menurutnya, trading forex dilakukan dengan jangka waktu yang lebih singkat dan tidak boleh keliru dan salah menggunakan margin atau uang untuk transaksi forex. Jika salah, maka trader akan bangkrut lebih dulu atau margin call.
Langkah kedua, menurutnya jangan tergiur dengan robot dan indikator terapan. Ryan menilai, hal yang manual lebih baik dan jelas daripada sesuatu yang serba otomatis dan mudah.
Dia pun menyarankan untuk trader agar memulai trading secara mandiri tanpa robot. Akan tetapi, bukan berarti trader tidak boleh menggunakan indikator. Trader tetap bisa menggunakan indikator yang umum.
Baca Juga
Lalu ketiga, mampu melakukan analisa teknikal. Menurut Ryan, pemula membutuhkan kemampuan analisa teknikal supaya tidak salah menebak pasar forex. Salah satu technical trading yang umum digunakan adalah fibonacci, atau alat analisa yang menampilkan deret angka.
"Biasanya, saya menggunakan fibonacci ketika memiliki margin yang benar-benar cukup per hari sehingga menampilkan chart untuk sehari. Namun, kalau Anda memiliki uang yang lebih sedikit, silakan coba untuk tampilan chart jangka waktu 30 menit," ucap dia.
Hal keempat yang perlu diperhatikan menurutnya adalah makro ekonomi. Makro ekonomi yang dimaksud adalah kemampuan trader dalam mencari tahu hal-hal yang mempengaruhi perubahan nilai tukar mata uang.
Hal terakhir adalah belajar dari yang paling mudah di logika, seperti trading emas. Menurutnya, jual beli emas memiliki kondisi kestabilan dan di tengah kondisi perekonomian yang tidak menentu, nilai emas tetap menunjukkan dampak positif.
Sementara Monex Investindo Futures (MIFX) menyarankan agar trader memahami dulu support dan resistance sebelum masuk ke pasar forex. Menurut MIFX, untuk tahu kapan kira-kira support dan resistance akan terjadi, trader perlu memperhatikan sentimen pasar.
Sentimen pasar adalah kecenderungan sikap para trader di pasar secara keseluruhan, apakah trader cenderung membuka posisi buy atau sell. Sikap ini menentukan trend bullish dan bearish, sehingga menjadi salah satu faktor penyebab perubahan arah harga.
Jika posisi buy sudah terlalu banyak, bisa jadi harga akan segera turun. Demikian juga sebaliknya.