Bisnis.com, JAKARTA - Emiten semen PT Solusi Bangun Indonesia Tbk. menargetkan kontribusi pendapatan jasa pengelolaan limbah mencapai Rp225 miliar pada 2021.
Berdasarkan keterbukaan informasi, emiten dengan kode saham SMCB ini mengatakan lini bisnis jasa pengelolaan limbah milik perseroan sedang berkembang. Jumlah klien bahkan meningkat 7,1 persen pada 2020.
“Di dalam laporan laba rugi konsolidasian perseroan, pendapatan dari jasa pengelolaan limbah dicatat sebagai pengurang beban pokok pendapatan karena limbah digunakan sebagai pengganti bahan bakar dan baku,” tulis manajemen SMCB, Kamis (22/4/2021).
Baca Juga
Adapun lima pelanggan terbesar untuk jasa pengelolaan limbah tersebut adalah Pertamina Hulu Mahakam, Indofood Sukses Makmur, Asahimas, Dinas Lingkungan Hidup Cilacap, dan Star Energy.
Entitas Semen Indonesia Group ini mencatat kontribusi jasa pengelolaan limbah pada 2020 sebesar 2,14 persen terhadap total pendapatan. Pada tahun ini, pendapatan dari jasa pengelolaan limbah ditargetkan senilai Rp225 miliar atau 1,92 persen dari target pendapatan 2020 senilai Rp11,7 triliun.
Ke depannya, perseroan berencana mengimplementasikan jasa pengelolaan limbah ini ke seluruh Semen Indonesia Group. Selanjutnya sebagai strategi pengembangan bisnis lain, SMCB juga akan berkolaborasi dengan pemerintah lokal terkait dengan pengembangan MSW (Municipal sorted waste) ke RDF (Reuse derived fuel).