Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Naik 1,71 Persen, Investor Asing Incar Saham BBRI dan BMRI

IHSG ditutup menguat 107,9 poin atau 1,71 persen ke level 6.429,76. Kinerja tersebut membuat indeks rebound setelah ditutup melemah 1,06 persen pada perdagangan kemarin.
Karyawan berada di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (24/3/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha
Karyawan berada di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (24/3/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami penguatan pada sesi perdagangan Rabu (20/1/2021) seiring dengan masuknya investor asing.

IHSG ditutup menguat 107,9 poin atau 1,71 persen ke level 6.429,76. Kinerja tersebut membuat indeks rebound setelah ditutup melemah 1,06 persen pada perdagangan kemarin.

Sepanjang hari ini, IHSG bergerak di rentang 6.299,39-6.440,79. Sebanyak 287 saham menguat, 211 saham melemah, dan 131 saham stagnan pada perdagangan sesi hari ini. Saham-saham di sektor pertambangan memimpin penguatan dengan kenaikan 5,6 persen.

Total transaksi perdagangan hingga sesi kedua mencapai 20 miliar saham senilai Rp24,72 triliun. Kapitalisasi pasar mencapai Rp7.520,13 triliun.

Investor asing melakukan net buy Rp686,21 miliar hingga jelang penutupan. Saham bank BUMN jumbo menjadi buruan utama.

Saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) menjadi yang paling banyak diborong asing dengan net buy Rp282,7 miliar dan Rp257,5 miliar.

Sementara itu, saham PT Global Teleshop Tbk. (GLOB) menjadi top gainers dengan penguatan 34,45 persen ke level Rp160. Selanjutnya, saham PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk. (IPCC) naik 25 persen menuju Rp675.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper