Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ignasius Jonan Jadi Komisaris Independen di Sido Muncul (SIDO)

RUPSLB Sido Muncul memutuskan mengangkat Komisaris Independen yakni Ignasius Jonan dan Young Taek Park. Keduanya didapuk untuk menggantikan posisi Komisaris yang sebelumnya diisi oleh Ronnie Behar.
Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan saat mengisi Leadership Sharing dengan Manajemen Bisnis Indonesia Group: 'Kepemimpinan di Tengah Krisis'  Jumat (24/4/2020)./Instagram
Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan saat mengisi Leadership Sharing dengan Manajemen Bisnis Indonesia Group: 'Kepemimpinan di Tengah Krisis' Jumat (24/4/2020)./Instagram

Bisnis.com, JAKARTA – Nama Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan masuk dalam daftar nama jajaran Dewan Komisaris emiten jamu dan farmasi PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk. (SIDO).

Berdasarkan informasi yang didapatkan Bisnis, Rabu (25/11/2020), perseroan memang mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang berlangsung pada pukul 10.00 WIB hari ini.

Salah satu agenda acara dalam RUPSLB tersebut adalah mengangkat Komisaris Independen yakni Ignasius Jonan dan Young Taek Park. Keduanya didapuk untuk menggantikan posisi Komisaris yang sebelumnya diisi oleh Ronnie Behar.

Ignasius Jonan memang merupakan sosok yang sudah tak asing lagi di dunia pemerintahan dan juga korporasi.

Dia adalah seorang praktisi manajemen dan keuangan dengan pengalaman yang sangat luas sebagai pemimpin di berbagai lembaga dan institusi berprestasi seperti Citibank, PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (Persero) dan PT Kereta Api Indonesia (Persero).

Hal ini ditambah dengan pengalamannya dalam bidang pemerintahan sebagai Menteri Perhubungan (2014-2016) dan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (2016-2019) Republik Indonesia.

Ignasius juga baru-baru ini memegang amanah untuk menjabat sebagai Komisaris emiten konsumer PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR).

Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar UNVR pada Jumat (24/7/2020) lalu, perseroan mengumumkan pengangkatan resmi Ignasius Jonan yang juga direstui oleh pemegang saham.

Sementara itu, Young Taeg Park adalah warga negara Korea Selatan yang saat ini menjabat sebagai Chairman dan Managing Partner di Affinity Equity Partners.

Sebelum berkarir di Affinity, pria yang menerima gelar Master of Business Administration dari The Wharton School, University of Pennsylvania itu pernah menjabat sebagai Head of Korea di UBS Capital Asia Pacific dan General Manager di Samsung Electronics.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper