Bisnis.com, JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) ditutup menguat meguat 25 poin atau 0,17 persen ke posisi Rp14.625 per pada perdagangan hari ini, Selasa (27/10/2020).
Berdasarkan data Bloomberg, rupiah berhasil berbalik arah setelah pada awal perdagangan melemah. Rupiah dibuka di level Rp14.669 dan bergerak di rentang Rp14.625 hingga Rp14.669. Indeks dolar di sisi lain turun 0,07 persen 0,07 persen ke level 92,9830.
Penguatan rupiah juga bersamaan dengan tren serupa di Asia. Mata uang Asia mayoritas menguat terhadap dolar AS, dipimpin won Korea dan dolar Taiwan yang menguat 0,20 persen.
Penguatan rupiah pada hari ini merupakan penguatan mingguan kelima secara beruntun. Untuk diketahui, rupiah sudah menguat empat pekan. Dalam rentang waktu 2 Oktober hingga 23 Oktober 2020, penguatan nilai rupiah berkisar antara 27 poin hingga 165 poin.
Adapun dalam dua sesi pekan ini, rupiah menguat dua hari secara beruntun. Depanjang pekan ini, sesi perdagangan hanya berlangsung selama dua hari (26-27 Oktober) karena pemerintah menetapkan cuti bersama pada 28 Oktober dan 30 Oktober menyusul hari libur nasional pada 29 Oktober, yaitu peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Kepala Riset dan Edukasi Monex Investindo Futures Ariston Tjendra sebelumnya mengatakan dalam empat pekan terakhir rupiah menguat, ditopang oleh mulai kembalinya para investor asing ke pasar Indonesia.
Dia mengatakan, bergairahnya para investor asing disebabkan oleh prospek vaksin Covid-19 yang akan segera disalurkan dalam waktu dekat. Hal itu tercermin dari aksi beli bersih atau net buy investor asing di pasar saham senilai Rp128 miliar kemarin.
"Kemungkinan pergerakan besok [Selasa] berada di kisaran Rp14.600 - Rp14.750," ujarnya kepada Bisnis, Senin (26/10/2020).
Meski demikian, Ariston mengatakan, tren kenaikan rupiah masih cenderung terbatas. Hal tersebut disebabkan oleh lonjakan kasus positif virus corona pada beberapa wilayah di dunia.
Lebih lanjut, kabar simpang siur terkait kejelasan paket stimulus AS juga menghambat laju penguatan nilai rupiah.Ketidakpastian tersebut membuat para pelaku pasar masih memilih untuk memegang dolar AS.
"Mereka cenderung menahan diri masuk ke Indonesia karena masih banyak ketidakpastian dari luar," tambahnya.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat 10 poin ke posisi Rp14.650 per dolar AS. Penguatan rupiah terjadi di saat dolar AS menguat terhadap mata uang utama dunia. Indeks dolar tercatat menguat 0,21 persen menjadi 92,9610.
Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS menguat 25 poin atau 0,17 persen ke posisi Rp14.625 per. Indeks dolar di sisi lain turun 0,07 persen 0,07 persen ke level 92,9830. Penguatan rupiah pada hari ini merupakan penguatan mingguan kelima secara beruntun.
Nilai tukar rupiah berbalik menguat tipis 3,5 poin ke level Rp14.646,5 per dolar AS. Indeks dolar di sisi lain turun 0,15 persen ke posisi 92,9030.
Nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 3,5 poin atau 0,02 persen ke level Rp14.646 per dolar AS.
Sementara itu, indeks dolar AS terpantau melemah 0,151 poin atau 0,16 persen ke level 92,894 pada pukul 13.29 WIB.
Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS melemah 17,5 poin atau 0,12 persen ke level Rp14.667,5. Rupiah dibuka di level Rp14.669 dan bergerak di rentang Rp14.667,5 hingga Rp14.669.