Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gas Terus! Wall Street Cetak Rekor Lagi

Indeks S&P 500 terus memperbarui rekor tertingginya dengan penguatan 0,41 persen ke level 3.541,14, didorong oleh sektor bahan pokok.
Marka jalan di dekat New York Stock Exchange (NYSE) di Manhattan, New York City/REUTERS/Andrew Kelly
Marka jalan di dekat New York Stock Exchange (NYSE) di Manhattan, New York City/REUTERS/Andrew Kelly

Bisnis.com, JAKARTA – Bursa saham Amerika Serikat terus melanjutkan reli penguatan ke rekor tertingginya pada awal perdagangan Rabu (2/9/2020), didukung oleh komentar dovish dari pembuat kebijakan.

Berdasarkan data Bloomberg, indeks dow Jones Industrial Average mengaut 0,73 persen atau 208,05 poin ke level 28.853,71 pada awal perdagangan, sedangkan indeks Nasdaq Composite menguat 0,13 persen ke level 11.955,28.

Senada, indeks S&P 500 terus memperbarui rekor tertingginya dengan penguatan 0,41 persen ke level 3.541,14, didorong oleh sektor bahan pokok.

Penguatan bursa saham Wall Street ini mengekor indeks Stoxx Europe 600 yang menuju kenaikan terbesar dalam hampir satu bulan terakhir. Pelaku pasar sebagian besar mengabaikan data yang menunjukkan penambahan jumlah tenaga kerja perusahaan AS lebih sedikit dari perkiraan pada bulan Agustus.

Hal ini dikarenakan investor tengah menunggu laporan Beige Book Federal Reserve yang akan memberikan gambaran perekonomian.

Reli di saham global telah mendorong indeks ke rekor tertinggi karena pelaku pasar bertaruh bahwa banjir likuiditas yang dilepaskan oleh bank sentral akan menuju ke pasar modal.

Aksi risk-on ini didukung oleh komentar dovish dari para pejabat termasuk Anggota Dewan Gubernur The Fed Lael Brainard dan anggota Dewan Eksekutif Bank Sentral Eropa Philip Lane pada hari Selasa.

“Ini telah menjadi reli yang dipimpin sektor teknologi yang mendorong pasar ke level tertinggi baru dan memberikan kepercayaan investor untuk terus menggunakan uang baru untuk bekerja,” kata kepala riset ETF dan reksa dana di CFRA, Todd Rosenbluth, seperti dikutip Bloomberg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper