1. Harga Emas 24 Karat Antam Hari Ini, 11 Maret 2020
Harga emas 24 karat PT Aneka Tambang Tbk. (Antam) pada hari ini, Rabu (11/3/2020) berbalik melemah, bergerak lebih rendah dibandingkan dengan posisi kemarin, Selasa (10/3/2020). Penurunan harga ini menjadi antiklimaks setelah pada pekan lalu harga emas Antam terus mencetak rekor baru.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga emas Antam dibanderol harga Rp839.000 per gram, turun Rp3.000 dibandingkan dengan posisi kemarin sebesar Rp842.000 per gram,
Baca berita selengkapnya di sini.
2. Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar AS Hari Ini, 11 Maret 2020
Nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup menguat 41 poin atau 0,28 persen ke level Rp14.352 per dolar AS pada akhir perdagangan kemarin, Selasa (10/3/2020).
Ekonom Pemeringkat Efek Indonesia Fikri Permana menilai tren penguatan rupiah belum terbilang aman karena masih bisa terpengaruh oleh berbagai sentimen global. Fikri memperkirakan hingga akhir pekan ini rupiah akan bergerak dengan volatilitas besar yakni antara 14.150 – 14.450.
Baca berita selengkapnya di sini.
3. Harga Emas 24 Karat Antam Hari Ini, 12 Maret 2020
Harga emas 24 karat PT Aneka Tambang Tbk. (Antam) pada hari ini, Kamis (12/3/2020) terpantau melemah dan melanjutkan tren penurunan yang sudah berlangsung sejak kemarin, Rabu (12/3/2020). Penurunan harga ini menjadi antiklimaks setelah pada pekan lalu harga emas Antam terus mencetak rekor baru.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga emas Antam dibanderol harga Rp831.000 per gram, turun Rp8.000 dibandingkan dengan posisi kemarin sebesar Rp839.000 per gram.
Baca berita selengkapnya di sini.
4. Perseteruan Sinarmas dan Hengky Setiawan Berlanjut, BSIM Pailitkan Setia Utama Telesindo
Emiten grup Sinarmas, PT Bank Sinarmas Tbk. (BSIM), mendaftarkan permohonan pailit terhadap PT Setia Utama Telesindo, Hengky Setiawan dan istri serta Welly Setiawan dan istri pada Senin (9/3/2020).
Dugaan perseteruan antara Hengky Setiawan, pendiri sekaligus komisaris utama PT Tiphone Mobile Indonesia Tbk. (TELE), dan grup Sinarmas itu pun mulai menemui titik terang dengan pengajuan permohonan pailit itu.
Baca berita selengkapnya di sini.
5. Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Hari Ini, 12 Maret 2020
Nilai tukar rupiah masih belum mampu melepaskan diri dari tekanan. Mata uang Garuda kembali masuk zona merah pada perdagangan Rabu (11/3/2020) seiring dengan sentimen penyebaran virus corona atau Covid-19 yang belum mereda.
Berdasarkan data Bloomberg, rupiah ditutup di level Rp14.374 per dolar AS, terkoreksi 0,15 persen 23 poin. Penutupan kali ini menjadi kinerja terburuk kedua di antara mata uang Asia lainnya, di bawah dolar Taiwan yang melemah 0,25 persen.
Baca berita selengkapnya di sini.