Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Semester I/2019, Pengelola Restoran KFC (FAST) Kantongi Laba Rp157,52 miliar

FAST mengantongi pendapatan senilai Rp3,37 triliun, tercatat tumbuh 13,85% dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya senilai Rp2,96 triliun.
KFC/Istimewa
KFC/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Emiten restoran cepat saji, PT Fast Food Indonesia Tbk. mencatatkan pertumbuhan laba periode berjalan sebesar 54,17% sepanjang periode semester I/2019.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan di Harian Bisnis Indonesia pada Rabu (31/7/2019), emiten berkode saham FAST tersebut mencatatkan laba bersih tahun berjalan senilai Rp157,52 miliar, hasil tercatat tumbuh 54,17% dibandingkan dengan tahun sebelumnya Rp102,17 miliar.

Sepanjang paruh pertama 2019, FAST mengantongi pendapatan senilai Rp3,37 triliun, tercatat tumbuh 13,85% dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya senilai Rp2,96 triliun.

Sementara itu, beban pokok perseroan tercatat turun 10,4% menjadi Rp1,12 triliun dari Rp1,25 triliun. Adapun, beban penjualan dan distribusi pada semester I/2019 sebesar Rp1,65 triliun, serta beban umum dan administrasi Rp288,25 miliar.

Pada akhir Juni 2019, FAST memiliki total aset Rp3,25 triliun. Adapun liabilitas dan ekuitasnya masing-masing Rp1,65 triliun dan Rp1,59 triliun.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper