Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gudang Garam (GGRM) Dirikan Perusahaan Konstruksi PT Surya Kerta

Berdasarkan keterbukaan informasi pada Senin (28/7/2019), emiten dengan kode saham GGRM ini, bersama dengan PT Suryaduta Investama mendirikan anak perusahaan baru bernama PT Surya Kerta Agung dengan modal dasar Rp200 miliar.
Warga melintas di depan kantor pusat pabrik rokok PT Gudang Garam Tbk di Kediri, Jawa Timur, Selasa (30/8)./Antara-Prasetia Fauzani
Warga melintas di depan kantor pusat pabrik rokok PT Gudang Garam Tbk di Kediri, Jawa Timur, Selasa (30/8)./Antara-Prasetia Fauzani

Bisnis.com, JAKARTA – Emiten rokok, PT Gudang Garam Tbk. mendirikan anak perusahan di sektor konstruksi yakni PT Surya Kerta Agung yang berlokasi di Kediri.

Berdasarkan keterbukaan informasi pada Senin (28/7/2019), emiten dengan kode saham GGRM ini, bersama dengan PT Suryaduta Investama mendirikan anak perusahaan baru bernama PT Surya Kerta Agung dengan modal dasar Rp200 miliar. Modal ditempatkan dam disetor sebesar Rp100 miliar atau sebanyak 100.000 saham dengan nilai nominal Rp1 juta per saham.

GGRM memiliki saham sebanyak 99.999 saham atau setara dengan Rp99,99 miliar. Sementara itu, PT Suryaduta Investama memiliki saham sebanyak 1 saham atau setara dengan Rp1 juta.

PT Surya Kerta Agung bergerak di bidang pembangunan, peningkatan, pemeliharaan dan perbaikan jalan, jalan raya dan jalan tol, jembatan dan jalan layang. Termasuk juga kegiatan pembangunan, peningkatan, pemeliharaan penunjang, pelengkap dan perlengkapan jalan, jembatan dan jalan layang seperti pagar/tembok penahan, drainase jalan, marka jalan, dan rambu-rambu.

“Pendirian perusahaan tidak memiliki dampak terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha perseroan,” terang Corporate Secretary Gudang Garam Heru Budiman dalam keterbukaan informasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Azizah Nur Alfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper