Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Usai Pengumuman KPU, IHSG Menghijau dan Investor Lakukan Aksi Beli

Kinerja indeks harga saham gabungan (IHSG) kembali bergairah pada pembukaan perdagangan hari ini. Investor asing pun kembali melakukan aksi beli.
 Pekerja melintasi layar monitor bursa saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (16/4/2019)./ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Pekerja melintasi layar monitor bursa saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (16/4/2019)./ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Bisnis.com, JAKARTA--Kinerja indeks harga saham gabungan (IHSG) kembali bergairah pada pembukaan perdagangan hari ini. Investor asing pun kembali melakukan aksi beli.

Sentimen domestik yang menjadi pengerek IHSG adalah hasil pengumuman KPU. Pada pembukaan perdagangan Selasa (21/5/2019), IHSG bergerak pada kisaran 5.925-5.945.

Pada pukul 09.09 WIB, IHSG bertengger pada level 5.931,15 atau naik 0,41% setara dengan 24,04 poin. Dengan frekuensi perdagangan 25.939 kali. Pada menit ke-10 pembukaan perdagangan, investor asing telah membukukan aksi beli senilai Rp481,9 juta.

Lana Soelistianingsih, Kepala Riset/Ekonom Samuel Aset Manajemen mengungkapkan, pada dini hari ini, KPU telah menyelesaikan rekapitulasi perhitungan suara untuk Pilpres dan Pileg dan juga mengumumkan hasil perhitungan tersebut.

"Hasil Pilpres mencatat pasangan Joko Widodo dan Ma'ruf Amin mendapat suara sebesar 55,5% dari pemilih yang masuk sebanyak 154.257.601 - naik 15,48% dibandingkan pemilih pada Pilpres Juni 2014 lalu. Dengan demikian Joko Widodo dan Ma'ruf Amin secara resmi menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019 sd 2024. Kemungkinan pasar akan merespon positif hasil KPU ini," tulisnya dalam riset, Selasa (21/5/2019).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper