Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Kinerja 2018 Tumbuh Dua Digit, Saham Delta Dunia Makmur (DOID) Dibuka Menguat 10 Poin

Saham PT Delta Dunia Makmur Tbk. mengawali perdagangan, Rabu (20/3/2019), di zona hijau dengan menguat 10 poin.
M. Nurhadi Pratomo
M. Nurhadi Pratomo - Bisnis.com 20 Maret 2019  |  09:56 WIB
Kinerja 2018 Tumbuh Dua Digit, Saham Delta Dunia Makmur (DOID) Dibuka Menguat 10 Poin
Tempat penampungan batu bara. - Bloomberg/Andrew Harrer

Bisnis.com, JAKARTA — Saham PT Delta Dunia Makmur Tbk. mengawali perdagangan, Rabu (20/3/2019), di zona hijau dengan menguat 10 poin.

Berdasarkan pantauan melalui Bloomberg, saham Delta Dunia Makmur dibuka menguat 10 poin ke level Rp580 pada pembukaan perdagangan, Rabu (20/3/2019). Sampai dengan sekitar pukul 09.30 WIB, saham emiten bersandi DOID itu menguat 20 poin atau 3,5%.

Sepanjang periode berjalan 2019, saham DOID tercatat telah menguat sekitar 12,38%. Total kapitalisasi pasar yang dimiliki senilai Rp5,08 triliun dengan price earning ratio (PER) 5,13 kali.

Pada 2018, Manajemen DOID melaporkan capaian laba bersih US$75,64 juta pada 2018. Pencapaian itu tumbuh 61,83% dari US$46,74 juta pada 2017.

Berdasarkan pemberitaan Bisnis.com sebelumnya, DOID melaporkan total volume pengupasan lapisan atau overburden removal (OB) sebesar 392,6 juta bcm sepanjang 2018. Sementara itu, total volume produksi batu bara sebesar 42,1 juta ton pada tahun lalu.

Realisasi tersebut sejalan dengan target volume OB yang dipasang perseroan pada 2018. DOID memproyeksikan volume OB berkisar 375 juta bcm—425 juta bcm pada tahun lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

kinerja emiten delta dunia makmur
Editor : Riendy Astria

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top