Bisnis.com, JAKARTA- Bahana Securities memperkirakan idneks harga saham gabungan pada perdagangan hari ini, Rabu (8/2/2017) bergerak di kisaran 5.350-5.415.
“Rabu , IHSG diperkirakan akan bergerak melemah,” kata Bahana Securities Muhammad Wafi dalam risetnya yang diterima hari ini, Rabu (8/2/2017).
Bahana Securities mengemukakan saham-saham yang dapat diperhatikan pada perdagangan hari ini a.l. KAEF, BMTR, ERAA, MIKA, PANR.
Kemarin, ujarnya, IHSG ditutup di level 5.381,47 atau melemah 0,27%* terhadap penutup sebelumnya.
Penurunan IHSG mengikuti sentimen negatif dari global ditengah melemahnya harga komoditas.
Sebanyak 148 saham mengalami kenaikan, 189 saham mengalami penurunan, 67 saham tidak mengalami perubahan, dan 172 saham tidak mengalami perdagangan.
“Secara teknikal, IHSG mengalami koreksi teknikal dengan bearish harami candle disertai volume. Stochastic, RSI dan MACD flat,”kata Wafi.