Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA JEPANG 10 NOVEMBER: Trump-Shock Berakhir, Topix& Nikkei 225 Kompak Reli

Bursa Jepang berakhir naik signifikan pada perdagangan Kamis (10/11/2016), memupus koreksi tajam pada hari sebelumnya saat Donald Trump terpilih sebagai Presiden AS.
Bursa Jepang Melemah/REUTERS-Yuya Shino
Bursa Jepang Melemah/REUTERS-Yuya Shino

Bisnis.com, TOKYO – Bursa Jepang berakhir naik signifikan pada perdagangan Kamis (10/11/2016), memupus koreksi tajam pada hari sebelumnya saat Donald Trump terpilih sebagai Presiden AS.

Indeks Topix terpantau menguat 5,8% ke level 1.376,35 setelah pada Rabu (9/11/2016) anjlok 4,57% ke angka 1.301,16.

Sebanyak 1.925 saham dari 1.974 saham yang terdaftar kompak menguat, dan 47 saham melemah, serta dua saham stagnan.

“Seakan-akan hari kemarin tidak pernah terjadi. Yang awalnya reaksi shock akan Trump, kini berubah menjadi Trump-rally,” ujar Tsutomu Yamada, Analis Kabu.com Securities Co., seperti dikutip Bloomberf, Kamis (10/11/2016).

Saham para eksportir yang kemarin memimpin pelemahan indeks Topix, kini melejit. Toyota Motor Corp menguat 6%, setelah kemarin anjlok 6,5%.

Penguatan signifikan juga terjadi pada saham sektor finansial, dimana saham Mitsubishi UFJ Financial Group Inc. melejit 11%, Sumitomo Mitsui Financial Group Inc. reli 8.6%, dan Nomura Holdings
Inc. naik 11%.

Sementara itu, indeks Nikkei 225 juga memupus koreksi yang terjadi pada saat pembukaan hari ini yakni 5,36%, dengan menguat 6,72% saat penutupan ke level 17.344,42.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper