Bisnis.com, JAKARTA-- PT OSO Securities memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Selasa (27/9/2016) bergerak di kisaran 5.301-5.387.
Riset OSO Securities memperkirakan hari ini IHSG masih cenderung bergerak tertekan dalam range yang cukup terbatas seiring sikap pelaku pasar yang masih wait and see. Secara teknikal, terbentuknya hanging man mengindikasikan sinyal bearish.
Adapun, indikator stochastic oscillator sudah berada pada area overbought, dimana RSI melemah. Kemudian, histogram MACD masih positif. "Kami perkirakan hari ini IHSG akan bergerak dikisaran 5.301-5.387," papar riset tersebut.
Beberapa saham yang dapat diperhatikan pada perdagangan hari ini a.l SMBR, BMRI, KLBF, dan ISAT.
Kemarin, IHSG terkoreksi sebesar 0,68% ke level 5.352,14. Mayoritas indeks sektoral ditutup melemah, dipimpin oleh sektor aneka industri sebesar 1,89%, diikuti oleh sektor pertambangan dan konsumer yang masing-masing melemah 1,26% dan 1,23%.
Koreksi yang terjadi kemarin merupakan imbas dari sentimen negatif yang datang dari bursa global, dimana bursa AS dan Eropa sebelumnya tercatat melemah setelah rally dari euforia terhadap pemangkasan suku bunga AS berakhir. Para pelaku pasar nampaknya masih wait and see ditengah penantian rilisnya data ekonomi AS dan pemilu Calon Presiden AS pada November 2016.