Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RELIANCE SECURITIES: Realisasi Tebusan Amnesti Pajak Masih Rendah, IHSG Cari Support Baru

PT Reliance Securities memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Rabu (13/9/2016) masih akan mencari support baru dengan range pergerakan 5.175-5.280.
Suasana di sebuah kantor sekuritas/JIBI-Dedi Gunawan
Suasana di sebuah kantor sekuritas/JIBI-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA-- PT Reliance Securities memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Rabu (13/9/2016) masih akan mencari support baru dengan range pergerakan 5.175-5.280.

Analis Reliance Securities Lanjar Nafi mengatakan secara teknikal IHSG break out support MA50 sebagai support moving average terkuatnya sehingga pergerakan bearish IHSG masih terus menghantui. Indikator stochastic pun terus bergerak negatif dengan iringan momentum bearish dari indikator RSI.

"Sehingga diperkirakan IHSG masih akan mencari support baru dengan range pergerakan 5.175-5.280," katanya dalam riset.

Kemarin, indeks ditutup -66,35 poin sebesar -1,25% di level 5.215,57 dengan volume cukup tinggi.  Tebusan tax amnesty masih mencapai sebesar Rp8,5 triliun hingga akhir pekan kemarin menjadi pemicu kekhawatiran investor terhadap keberhasilan program tax amnesty dalam menyerap capital inflow di mana baru mencapai 5,2% dari terget permerintah.

Adapun, pemerintah belum menyiapkan regulasi lanjut untuk memperpanjang masa pelaksanaan program. Sementara itu, investor asing tercatat kembali melakukan aksi jual sebesar Rp378,22 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper