Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RUPIAH ATAS DOLAR AS 29 JUNI: Ini Sentimen Penggerak Kurs

Ruang penguatan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS terbuka pada perdagangan Rabu (29/6/2016) didorong oleh euphoria tax amnesty dan rencana Bank Indonesia yang siap memberikan pelonggaran moneter lagi.
rupiah/JIBI-Abdullah Azzam
rupiah/JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA— Ruang penguatan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS terbuka pada perdagangan Rabu (29/6/2016) didorong oleh euphoria tax amnesty dan rencana Bank Indonesia yang siap memberikan pelonggaran moneter lagi.

Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta mengatakan rupiah menguat cukup tajam kemarin, didorong sentimen global. Dia menilai shock dari brexit sepertinya mulai ditinggalkan, dan saat ini investor fokus terhadap peluang kenaikan FFR target yang turun drastis.

“Dorongan apresiasi tambahan datang dari euforia disahkannya UU tax amnesty siang kemarin. Di tengah euforia tax amnesty fokus akan mulai beralih ke inflasi di Jumat serta ekspektasi pemangkasan BI rate lanjutan yang mulai tumbuh pasca komentar dovish BI kemarin,” katanya dalam riset, Rabu (29/6/2016).

Pada sisi lain, dolar, emas, yen serta US Treasury mulai ditinggalkan merefleksikan koreksi atas shock dari Brexit. Hal tersebut menandakan dampak negatif terhadap pasar global tidak seburuk yang diperkirakan sebelumnya.

Di sisi lain pasar saham dan harga komoditas mulai reli hingga dini hari tadi. Kurs di Asia juga sudah mulai menguat semenjak kemarin pagi. Pertumbuhan PDB AS 1Q16 yang direvisi naik tidak berpengaruh terhadap ekspektasi kenaikan FFR target yang terlanjur anjlok.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper