Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RELIANCE SECURITIES: Secara Teknikal Jenuh Beli, IHSG Masih Akan Tertekan

Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi masih akan tertekan pada perdagangan Selasa (13/6/2016).
Suasana di sebuah kantor sekuritas/JIBI-Dedi Gunawan
Suasana di sebuah kantor sekuritas/JIBI-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA-- Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi masih akan tertekan pada perdagangan Selasa (13/6/2016).

Analis PT Reliance Securities Lanjar Nafi mengatakan secara teknikal IHSG kembali break out MA50 support levelnya dan menguji bullish trend line jangka panjang di kisaran level 4.770. Indikator stochastic masih bergerak bearish dari area overbought dengan momentum RSI yang tertekan cukup kuat dari osilator jenuh beli.

"Sehingga diperkirakan IHSG masih akan bergerak tertekan dengan range pergerakan 4.770-4.825," katanya dalam riset, Selasa (14/6/2016).

Kemarin, IHSG tertekan dengan ditutup -40,83 poin sebesar -0,84% di level 4.807,23 dengan volume yang cukup besar. Aksi jual investor sangat terasa di mana hampir semua sektor mengalami pelemahan.

Tumbuhnya kecemasan atas prospek UK keluar dari Uni Eropa membuat bursa Asia ikut terperosok diawal pekan dengan pelemahan cukup dalam rata-rata 3%. Tingkat investasi asing melemah di China dengan penjualan ritel yang melambat.

Nilai tukar Yen pun menguat menjadi yang terkuat sejak 2014 berhasil mengirim bursa saham di Jepang turun lebih dalam. Harga minyak yang terkoreksi pasca peningkatan stok minyak di AS juga menjadi salah satu faktor pelemahan bursa Asia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper