Bisnis.com., JAKARTA — PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) menyatakan siap membayar bunga obligasi dan fee ijarah sukuk dengan total nilai Rp38,78 miliar.
Berdasarkan keterbukaan informasi yang dipublikasikan Rabu (1/6/2016), PLN menyatakan telah menyiapkan dana untuk membayar bunga obligasi berkelanjutan I PLN tahap II tahun 2013 dan fee ijarah sukuk ijaran berkelanjutan PLN tahap II tahun 2013 ke 10.
“Dengan ini kami sampaikan bahwa PLN telah menyiapkan dana pembayaran bunga dan fee ijarah dimaksud untuk dibayarkan kepada Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) selaku agen pembayar paling lambat 9 Juni pukul 14.00,” kata Kepala Divisi Keuangan PLN Rawan Insani dalan keterbukaan informasi, Rabu (1/6/2016).
Adapun, bunga obligasi berkelanjutan I PLN tahap II tahun 2013 adalah sebesar Rp28,96 miliar. Sedangkan fee ijarah sukuk ijarah berkelanjutan I PLN tahap II tahun 2013 adalah sebesar Rp9,81 miliar.