Bisnis.com, JAKARTA- Bursa Eropa melemah tipis setelah reli dalam enam minggu, dan indeks bursa Prancis melemah setelah terjadi pertempuran senjata antara polisi dengan tersangka terkait dengan teror Paris.
Saham Air Liquide SA meluncur 7,3%, LOreal SA melemah 1,5%.
Indeks Stoxx Europe 600 turun 0,14% atau 0,55 poin menjadi 379,33 pada penutupan perdagangan rabu (18/11/2015) waktu London.
"Pasar mengambil keuntungan jangka pendek setelah saham reli. Selain itu, angka inflasi AS yang kuat mendorong kenaikan suku bunga dan itu menjadi perhatian dari ekuitas Eropa karena membuat pinjaman lebih mahal bagi perusahaan," kata Patrick Spencer, Ekuitas Wakil Ketua Robert W. Baird & Co seperti dikutip Bloomberg, Kamis (19/11/2015).
Sementara itu bursa Eropa ditutup sebelum catatan pertemuan Oktober Federal Reserve dirilis.
Saham Eropa akan berada di bawah tekanan jika Fed menaikkan suku bunganya, kata Sebastian Raedler dari Deutsche Bank AG dalam catatan yang diterbitkan 17 November.