Bisnis.com, JAKARTA -- Indeks Harga Saham Gabungan pada Senin, (16/11/2015), diperkirakan melanjutkan penguatan.
Lanjar Nafi, analis Reliance Securities, memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) berada di kisaran pergerakan 4.440-4.585 pada Senin.
Pada Jumat, (13/11/2015), IHSG ditutup menguat 0,24% ke posisi 4.472,84.
Pada pekan depan, menurut Lanjar, sentimen yang dapat menerpa IHSG yakni data neraca perdagangan dan komposisi ekspor impor, juga .data dari Eropa yakni tingkat inflasi Oktober.
Selama 5 hari perdagangan lalu, capital out flow sebesar Rp1,5 triliun. IHSG pada Jumat lalu dinilai Lanjar bergerak cukup positif menyambut data transaksi berjalan kuartal III/2015.
Data transaksi berjalan yang sedikit membaik berlawanan dengan ekspektasi mampu membuat investor cenderung mempertahankan posisi pada akhir pekan lalu meski rupiah kembali terdepresiasi.