Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lindungi Investor, TLKM dan SRO Kembangkan Infrastruktur Pasar Modal

PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) bekerja sama dengan self-regulatory organization (SRO) pasar modal untuk mengembangkan infrastruktur pasar modal.
Telkom dan SRO kembangkan infrastruktur pasar modal/ilustrasi
Telkom dan SRO kembangkan infrastruktur pasar modal/ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) bekerja sama dengan self-regulatory organization (SRO) pasar modal untuk mengembangkan infrastruktur pasar modal.

Heri Sunaryadi, Direktur Keuangan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk., mengatakan dalam kerja sama itu, perseroan menyediakan layanan SMS untuk menyampaikan notifikasi mutasi efek dari Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI). Layanan SMS itu merupakan bentuk dari perlindungan terhadap investor.

"Pemegang rekening akan menerima pemberitahuan jika ada mutasi efek di rekening dia di KSEI. Anda bisa mengecek mutasi itu atas perintah anda atau bukan," ucap Heri, Senin, (2/11/2015).

Penandatangan kerja sama digelar pada Senin, (2/11/2015). Kerja sama tidak berhenti sampai tahap itu. Heri mengatakan bakal ada kerja sama lain dalam hal infrastruktur pasar modal. Misal, pengembangan pusat data dan konektivitas.

Nurhaida, Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal Otoritas Jasa Keuangan, berharap ada kerja sama lanjutan untuk mengembangkan infrastruktur pasar modal Indonesia. menuturkan

"Nanti kita akan mencoba meningkatkan perlindungan antarinvestor," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper