Bisnis.com, JAKARTA- Bursa Asia pada perdagangan hari ini merespons hasil pertemuan dua hari bank sentral Amerika Serikat, Federal Reserve.
Kepala Riset NHKSI Reza Priyambada NH Korindo Securities Indonesia mengemukakan masih ditundanya kenaikan suku bunga The Fed, di awal perdagangan hari ini, sempat direspons positif pelaku pasar. Sehingga laju bursa saham sempat menguat.
“Akan tetapi, dalam intraday-nya pergerakan bursa saham Asia cenderung berbalik melemah, seiring meningkatnya aksi jual,” kata Reza dalam risetnya yang diterima hari ini, Kamis (29/10/2015).
Pelemahan tersebut setelah pasar berbalik merespons negatif, seiring persepsi masih melambatnya ekonomi AS yang nantinya dapat berakibat ke pertumbuhan ekonomi di Asia.
“Akan tetapi, laju Nikkei mampu bergerak positif seiring rilis kenaikan industrial production-nya,”kata Reza.