Bisnis.com, JAKARTA— Harga emas Comex kontrak Agustus pada perdagangan hari ini, Rabu (22/7/2015), pada pk. 06:03 WIB, melemah 1,6 poin atau 0,14% ke US$1.01,9.
Harga tersebut tercatat terendah selama perdagangan lima tahun terakhir, di tengah sinyal bank sentral Amerika Serikat Federal Reserve segera menaikkan suku bunganya.
Bagaimana pergerakan emas hari ini, Rabu (22/7/2015)? Ikuti lajunya secara live.
Harga emas Comex kontrak Agustus anjlok 0,99% ke US$1.092,6/ounce.
Emas mundur untuk hari kesepuluh di bursa Comex New York.
Titik terendah sejak tahun 2010, terjadi pada Senin yaitu menyentuh US$ 1.080 per ounce.
Harga emas anjlok setelah bank sentral Amerika serikat Federal Reserve bersiap untuk menaikkan suku bunga, yang mendorong laju dolar dan menekan daya tarik emas.
Tingkat suku bunga yang lebih tinggi, mengurangi daya tarik logam. Mengingat daya tarik emas hanya melalui kenaikan harga. Sementara itu, pemerintah China pekan lalu juga mengemukakan akan mengurangi kepemilikan emas.
"Emas kemungkinan masih memiliki lebih banyak sentimen negatif," kata Manpreet Gill, Kepala Pendapatan Tetap, Mata Uang dan Komoditas Standard Chartered Plc seperti dikutip Bloomberg, Rabu (22/7/2015).
Harga emas Pegadaian pada perdagangan hari ini, Rabu (22/7/2015) dijual di kisaran Rp507.000-Rp518.000/gram.
Harga emas Pegadaian (Rp), Rabu (2/7/2015)
Bobot | Harga (Rp) | Harga/gr |
5 | 2.590.000 | 518.000 |
10 | 5.130.000 | 513.000 |
25 | 12.750.000 | 510.000 |
50 | 25.450.000 | 509.000 |
100 | 50.850.000 | 508.500 |
250 | 127.000.000 | 508.000 |
1.000 | 507.000.000 | 507.000 |
Sumber: pegadaian.co.id
Harga emas Antam pada perdagangan Rabu (22/7/2015)
Bobot/keping (gram) | Harga/gram (Rp) |
1 | 547.000 |
2 | 527.000 |
2,5 | 523.000 |
3 | 521.000 |
4 | 518.000 |
5 | 518.000 |
10 | 513.000 |
25 | 510.000 |
50 | 509.000 |
100 | 508.500 |
250 | 508.000 |
500 | 507.600 |
Sumber: logammulia.com, 2015
Buyback Antam turun Rp22.000 ke Rp469.000/gram, harga jual Antam hanya turun 3.000 jadi ke kisaran Rp507.600-Rp547.000.
Pada Rabu (15/7/2015), yaitu perdagangan terakhir sebelum libur, harga jual emas Antam di kisaran Rp510.600-Rp550.000/gram.
Harga emas tetrtekan, buyback Antam turun Rp22.000 ke Rp469.00/gram.
Pada Rabu (15/7/2015), harga buyback emas Antam masih bertengger di Rp491.000/gram.
“Harga emas masih dalam tekanan. Sentimen kenaikan suku bunga acuan AS memberikan tekanan pada harga emas,” kata Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra dalam risetnya.
Harga emas Comex kontrak Agustus pada perdagangan hari ini, Rabu (22/7/2015), pada pk. 06:03 WIB, melemah 1,6 poin atau 0,14% ke US$1.01,9.
Harga tersebut tercatat terendah selama perdagangan lima tahun terakhir, di tengah sinyal bank sentral Amerika Serikat Federal Reserve segera menaikkan suku bunganya.
Bagaimana pergerakan emas hari ini, Rabu (22/7/2015)? Ikuti lajunya secara live.