Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Capex CINT Tahun Ini Rp33 Miliar

PT Chitose Internasional Tbk. (CINT) menganggarkan belanja modal (capital expenditure/capex) sebesar Rp33 miliar pada tahun ini.
Industri mebel
Industri mebel

Bisnis.com, JAKARTA--PT Chitose Internasional Tbk. (CINT) menganggarkan belanja modal (capital expenditure/capex) sebesar Rp33 miliar pada tahun ini.

Direktur Keuangan CINT Fadjar Swatyas menjabarkan dana tersebut akan dimanfaatkan untuk pengembangan toko baru di Surabaya dan pabrik di Bandung.

"Sebesar Rp11,5 miliar untuk pembangunan toko baru di Surabaya, dan Rp21 miliar untuk pembangunan pabrik di Bandung," ungkapnya usai rapat umum pemegang saham, Senin (20/4/2015).

Pembangunan pabrik dan toko akan dilakukan pada Mei mendatang. Perseroan memperkirakan pabrik sudah bisa dioperasikan pada kuartal I/2016.

Melalui penambahan pabrik baru ini, CINT akan memiliki dua buah pabrik mebel dengan total kapasitas produksi hingga 130.000 potong/bulan.

"Dari pabrik lama kapasitasnya sekitar 100.000 potong/bulan. Nanti ada penambahan 30.000 potong/bulan. Dalam satu tahun, kapasitas produksi bisa sekitar 1,5 juta potong," paparnya.

Sementara itu, toko di Surabaya tersebut merupakan toko pertama yang dibangun. Dalam rencana, perseroan akan kembali menambah toko di kawasan Jabodetabek pada tahun depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper