Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA EROPA 24 Maret: Saham Otomotif Kompak Melemah, Indeks Stoxx Turun 0,5%

Indeks STOXX Europe 600 dibuka turun 0,21% ke level 400,41 dan merosot hingga 0,50% ke level 399,22 pada awal perdagangan.
Bursa Eropa melemah/ilustrasi
Bursa Eropa melemah/ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA—Indeks bursa Eropa langsung merosot signfikan pada awal perdagangan Selasa (24/3/2015) akibat tekanan pelemahan saham produsen otomotif.

Indeks STOXX Europe 600 dibuka turun 0,21% ke level 400,41 dan merosot hingga 0,50% ke level 399,22 pada awal perdagangan.

STOXX kembali melemah setelah kemarin ditutup turun 0,69% ke level 401,24 sekaligus mengakhiri rally 3 hari.

Sebanyak 210 saham menguat dari 600 saham yang tergabung dalam indeks STOXX 600 menguat pada awal perdagangan. Sebanyak 363 saham merosot dan 27 saham lain stagnan.

Pergerakan indeks Eropa tertekan oleh pelemahan harga saham produsen otomotif. Shaam produsen otomotif Eropa seperti Daimler, Continental, dan Volkswagen merosot setelah PMI manufaktur China menunjukkan kontraksi kinerja pabrik pada Maret.

 

Pergerakan Indeks STOXX Europe 600

Tanggal

Level

Perubahan

24/3/2015

(15.06 WIB)

399,22

-0,50%

23/3/2015

402,21

-0,45%

20/3/2015

404,01

+0,79%

19/3/2015

400,83

+0,55%

18/3/2015

398,65

+0,33%

sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper