Bisnis.com, JAKARTA— Mayoritas indeks di bursa Asia Tenggara menguat pada Kamis (19/3/2015) terdorong sentimen positif hasil rapat The Fed.
Dari 7 indeks bursa saham Asia Tenggara yang dipantau melalui Bloomberg, sebanyak 6 indeks menguat dan 1 indeks melemah pada sekitar pukul 10.00 WIB. Indeks Laos adalah satu-satunya melemah hari ini.
Indeks SET di bursa Thailand menguat paling tajam dengan kenaikan 0,79% diikuti penguatan 0,67% pada indeks PSEi di Manila.
Kinerja Bursa Malaysia dan Bursa Efek Indonesia ada pada posisi berikutnya. Indeks KLCI naik 0,60%, sedangkan IHSG menguat 0,59% ke level 5.445,29 pada pukul 10.04 WIB.
Bank Sentral Amerika Serikat dini hari tadi memutuskan menurunkan target suku bunga pada akhir 2015 dari 1,125% menjadi 0,625%. Keputusan tersebut menandakan laju kenaikan suku bunga AS akan lebih lambat dari rencana sebelumnya.
Indeks Bursa Saham Asia Tenggara
Indeks | Level | Perubahan | Waktu (WIB) |
Stock Exchange of Thailand SET Index | 1.543,63 | +0,79% | 09:59:34 |
Philippines Stock Exchange PSEi Index | 7.808,20 | +0,67% | 10:19:00 |
FTSE Bursa Malaysia KLCI Index - Kuala Lumpur Composite Index | 1.808,35 | +0,60% | 10:04:45 |
Jakarta Stock Exchange Composite Index | 5.445,29 | +0,59% | 10:04:02 |
Straits Times Index STI | 3.376,44 | +0,44% | 10:05:00 |
Vietnam Ho Chi Minh Stock Index / VN-Index | 578,94 | +0,04% | 09:49:31 |
Laos Securities Exchange Composite Index | 1.445,48 | -0,54% | 10:00:00 |
Sumber: Bloomberg