Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pendapatan Tiga Pilar Tumbuh 23,3%

PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk. berhasil memperoleh Rp5 triliun dari penjualan pada tahun lalu, atau tumbuh 23,3% dari perolehan tahun sebelumnya.
PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk. berhasil memperoleh Rp5 triliun dari penjualan pada tahun lalu, atau tumbuh 23,3% dari perolehan tahun sebelumnya./JIBI
PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk. berhasil memperoleh Rp5 triliun dari penjualan pada tahun lalu, atau tumbuh 23,3% dari perolehan tahun sebelumnya./JIBI

Bisnis.com, JAKARTA—PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk. berhasil memperoleh Rp5 triliun dari penjualan pada tahun lalu, atau tumbuh 23,3% dari perolehan tahun sebelumnya.

Pada 2013, perseroan berhasil mencatatkan penjualan bersih mencapai Rp4,05 triliun, dengan laba bersih Rp310,4 miliar. Pendapatan 2013 tersebut disumbangkan oleh divisi makanan Rp2,37 triliun, divisi makanan Rp1,60 triliun, dan divisi perkebunan Rp79,79 miliar. 
“Ya, pendapatan 2014 mencapai Rp5 triliun lewat sedikit,” kata Direktur Keuangan Tiga Pilar Sejahtera Sjambiri Lioe dalam pesan singkatnya, Kamis (5/2/2015).
Sayangnya, Sjambiri belum menjawab rincian perolehan pendapatan tersebut saat ini.
Pada pertengahan Desember 2014 perseroan dengan kode AISA itu mencatatkan penjualan dari divisi beras sekitar Rp3,02 triliun, divisi makanan Rp1,71 triliun, dan perkebunan Rp221 miliar. Bila dijumlah pendapatan saat itu mencapai Rp4,95 triliun, sedikit lebih rendah dari pencapaian sepanjang tahun tersebut.
Dengan asumsi target pendapatan 2015 mencapai Rp7,08 triliun, artinya perseroan mematok pertumbuhan pendapatan hingga 41,6%.
Per 30 September 2014, AISA telah meraup pendapatan senilai Rp3,66 triliun atau naik 24,49% dibandingkan dengan pendapatan pada periode yang sama pada 2013 Rp2,94 triliun. Hasilnya, laba bersih ikut terdongkrak sebesar 14,06% dari Rp216,44 miliar menjaadi Rp246,87 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Fatia Qanitat
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper