Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

CFO SUMMIT INDONESIA: Go Public, Bukan Telanjang Tapi Transparan

Menjadi perusahaan yang sahamnya dimiliki publik bukanlah seperti manusia telanjang, tetapi lebih kepada transparansi.

Bisnis.com, JAKARTA--Menjadi perusahaan yang sahamnya dimiliki publik bukanlah seperti manusia telanjang, tetapi lebih kepada transparansi.

Direktur Keuangan PT Indo Tambangraya Megah Tbk. Edward Manurung mengatakan sebagai perusahaan yang telah mencatatkan sahamnya di PT Bursa Efek Indonesia, ITMG harus menjadi perusahaan terbuka.

"Tapi transparan, bukan telanjang. Karena berbeda pengertian transparan dan telanjang," ungkapnya saat menjadi pembicara dalam 5th Corporate Treasury & CFO Summit Indonesia di Grand Hyat Hotel Jakarta, Selasa (27/1/2015).

Menurutnya, pengertian telanjang bagi perusahaan itu layaknya siapapun dapat menyaksikan hal-hal yang buruk dan kotor di dalam tubuh perusahaan.

Akan tetapi, sambungnya, transparansi bagi perusahaan lebih kepada tingkat atraktif perseroan dengan pemangku kebijakan termasuk pemegang saham.

Sebagai perusahaan publik, ITMG juga harus mampu mengomunikasikan setiap perkembangan perseroan kepada siapapun. Terutama kepada stakeholder, baik pemegang saham, pemerintah, media, hingga publik.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sukirno
Editor :

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper