Bisnis.com, JAKARTA – Indeks acuan bursa Eropa, Stoxx Europe 600, bergerak makin melemah pada pertengahan perdagangan Jumat (18/7/2014), seiring buruknya kinerja sektor otomotif.
Pada pukul 17.26 WIB atau sekitar 10.26 waktu London, indeks itu berada pada level 338,18 atau terkoreksi 0,46% dibandingkan dengan penutupan sebelumnya.
Sampai dengan waktu tersebut, indeks bergerak di kisaran 337,16 hingga 339,04. Dari 600 saham yang tercatat di Bloomberg, 105 menguat, 488 melemah, dan 7 stagnan.
Sektor otomotif dan sektor bahan mentah menjadi penekan utama indeks Stoxx Europe 600 sampai dengan waktu tersebut, dengan koreksi masing-masing 1,25% dan 1,19%.