Bisnis.com, JAKARTA — Bursa Amerika Serikat menguat untuk hari kedua, seiring kinerja emiten dari Coca-Cola Co hingga Johnson & Johnson menutupi kekhawatiran Ukraina yang memburuk.
Indeks Standard & Poor’s 500 naik 0,7% ke level 1.842,98 pada penutupan perdagangan Selasa (15/4/2014).
Adapun Dow Jones Industrial Average naik 89,32 poin atau 0,6% ke level 16.262,05.
“Saham mendapat sentimen pergerakan dari dua sisi [kinerja emiten dan situasi Ukraina], dan hal itu menjadi fokus investor,” ungkap Michael James, Managing Director of Equity Trading, seperti dikutip Bloomberg.
Coca-Cola naik 3,7%, Johnson & Johnson naik 2,1%. Indeks Nasdaq juga tercatat naik 0,3%.