Bisnis.com, JAKARTA—PT Steel Pipe Industry of Indonesia Tbk. (ISSP) atau Spindo membukukan laba bersih Rp203,5 miliar sepanjang 2013 atau melesat 83,07% dibandingkan dengan tahun sebelumnya Rp111,19 miliar.
Berdasarkan laporan keuangan yang dirilis Senin (14/4/2014), laba per saham dasar produsen pipa baja itu naik dari Rp25,94 menjadi Rp31,31.
Dari segi penjualan dan pendapatan jasa, Spindo mencetak pertumbuhan 14,3% menjadi Rp3,53 triliun dari sebelumnya Rp3,09 triliun.
Saat beban pokok penjualan naik 8,8% menjadi Rp2,92 triliun, laba bruto Spindo melesat 50,86% dari Rp401,01 miliar menjadi Rp604,9 miliar.
Sejalan dengan itu, laba usaha perseroan juga naik 27,8% dari Rp296,23 miliar menjadi Rp378,83 miliar.