Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HP Analytics: IHSG Diprediksi di Level 4.806-4.925, Simak Ulasannya

Henan Putihrai Analytics memprediksikan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Senin (7/4/2014) bergerak di kisaran 4.806-4.925.
 Bursa Efek Indonesia/Bisnis.com
Bursa Efek Indonesia/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA – Henan Putihrai Analytics memprediksikan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Senin (7/4/2014) bergerak di kisaran 4.806-4.925.

Bursa Asia (Nikkei –1,15%, Hangseng -0,24%)

Mayoritas indeks di bursa regional ditutup melemah pada perdagangan Jumat, menjelang dirilisnya data ketenagakerjaan AS. Indeks bursa Jepang pagi ini dibuka melemah seiring penguatan yen terhadap dolar AS. BOJ akan melakukan pertemuan dua hari yang berakhir besok dan kemungkinan akan meningkatkan pembelian exchange traded funds.

Bursa AS (DJIA -0,96%, S&P500 –1,25%, Nasdaq –2,60%)

Pada perdagangan akhir pekan lalu indeks acuan di bursa Wall Street ditutup melemah tajam seiring aksi jual yang terjadi di saham-saham perusahaan bioteknologi dan internet.

Sebelumnya indeks sempat dibuka menguat setelah pemerintah merilis data ketenagakerjaan yang menunjukkan penambahan sebanyak 192K pekerjaan baru untuk periode Maret.

Sementara itu, tingkat pengangguran masih berada di level 6,7% atau di atas estimasi analis 6,6%, seiring dengan penambahan angkatan kerja sebanyak 503K pada Maret dari bulan sebelumnya 264K.

Bursa Eropa (Stoxx 600 +0,57%, DAX +0,70%, CAC 40 +0,79%)

Indeks acuan di bursa saham Eropa ditutup menguat pada perdagangan Jumat, setelah ECB dilaporkan sedang mempersiapkan bentuk quantitative easing senilai EUR1 triliun. Tekanan terhadap ECB untuk mengambil kebijakan moneter lebih jauh semakin meningkat setelah tingkat inflasi Eurozone turun ke level 0,5%.

Sementara itu, pemerintah Jerman melaporkan pertumbuhan manufacturing orders pada Februari sebesar 0,6% ditopang oleh menguatnya domestic orders.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurbaiti
Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper