Bisnis.com, JAKARTA - Indeks diperkirakan bergerak menguat pada level 4.540-4.586 pada perdagangan hari ini, dengan saham yang diprediksi bergerak menguat antara lain AALI, WIKA, ACES, dan GGRM.
Perdagangan hari ini akan dipengaruhi oleh data consumer confidence Eropa yang diperkirakan turun dari -11,7 mom ke level -12,7 mom, serta dirilisnya data inflasi Jerman yang diperkirakan stagnan 1,3% yoy.
Sementara itu, Amerika Serikat juga akan merilis data durable goods orders yang membaik dari -4,2% mom ke level -1,5% mom dan data initial jobless claims yang berkurang akan turut memberikan sentimen terhadap indeks.
Dari Jepang juga akan merilis data inflasi yang diperkirakan naik 0,1% ke level 1,7% yoy dan data unemployment rate yang diperkirakan tetap 3,7%.