Bisnis.com, JAKARTA— Indeks bursa Selandia Baru melanjutkan pelemahannya hingga menjelang jeda siang hari ini, Kamis (21/11/2013). Pelemahan terjadi sejak awal pekan ini.
Bursa melemah pasca Fed Open Market Committee (FOMC) mengemukakan catatan hasil putusan yang menyatakan bank sentral Amerika Serikat The Federal Reserve kemungkinan memangkas belanja obligasi US$85 miliar per tahun karena ekonomi membaik.
Indeks NZX50 pada pukul 05.45 WIB atau 11.45 waktu Aucland turun 14,63 poin atau 0,3% ke level 4.825,73, seperti dikutip dari Bloomberg.
NZX Ordinaries turun 2,59 poin atau 0,25% ke level 1.017,74 pada saat sama.