Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Eropa melemah, seiring laporan penjualan kuartalan emiten mulai dari Orange SA hingga STMicroelectronics Nv turun.
Seperti dikutip Bloomberg, indeks Stoxx Europe 600 turun 0,5% ke level 319,31 pada Rabu (23/10/2013) pukul 8.09 waktu London atau pukul 14.09 WIB.
Saham Orange turun 2,3%, STMicroelectronics NV turun 5%. Indeks berjangka Standard & Poor’s 500 turun 0,4%, sementara indeks MSCI Asia Pacific turun 0,7%.
Saham Orange turun 2,3% setelah melaporkan penurunan pendapatan kuartal III/2013 sebesar 7,7%.