Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RNI Siap Lepas Phapros ke Publik Semester II 2014

Bisnis.com, JAKARTA - PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) siap melakukan pelepasan saham ke publik (initial public offering/IPO) anak usahanya PT Phapros Tbk pada semester II 2014.

Bisnis.com, JAKARTA - PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) siap melakukan pelepasan saham ke publik (initial public offering/IPO) anak usahanya PT Phapros Tbk pada semester II 2014.

Direktur Utama Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) Ismed Hasan Putro menuturkan Phapros dijadwalkan go public terlebih dahulu di antara anak usaha lainnya seiring dengan semakin gencarnya ekspansi yang akan dilakukan perusahaan tersebut.

Menurutnya, porsi kepemilikan publik diharapkan tidak jauh berbeda dibandingkan dengan kondisi saat ini. Seperti diketahui, Phapros telah tercatat di Bursa Efek Indonesia saat ini, tetapi sahamnya tidak diperdagangkan.

“Saat ini kan publik memiliki sekitar 35% saham. Sebelum listing, perseroan akan menambah kepemilikan di sana dulu. Setelah itu baru dilepas ke publik,” tuturnya, Rabu (4/9/2013).

Menurut Ismed, proses persiapan IPO sedang dilakukan induk usaha. Beberapa waktu ke depan, pihaknya meminta Pefindo untuk melakukan pemeringkatan untuk memperlancar rencana tersebut.

Perusahaan farmasi itu mencetak laba bersih Rp1,46 miliar sepanjang paruh pertama tahun ini atau anjlok 91,3% dari realisasi periode yang sama tahun lalu sebesar Rp16,9 miliar.

Penurunan kinerja itu disebabkan meningkatnya beban usaha dari Rp97,13 pada semester I 2012 naik menjadi Rp111,28 miliar pada semester I tahun ini. Faktor terbesar terjadi pada beban penjualan yang meningkat dari Rp70,4 miliar menjadi Rp90,4 miliar.

Meskipun demikian, kinerja perseroan yang memburuk juga tak lepas dari penurunan penjualan sebesar 13,6% dari Rp191,2 miliar menjadi Rp165,1 miliar.

Dia menegaskan kinerja Phapros yang negatif pada paruh pertama tahun ini diharapkan tidak memengaruhi rencana IPO perusahaan tersebut. Setelah Phapros, perseroan siap meng-IPO-kan anak usaha lainnya, yakni Rajawali I dan Mitra Ogan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Herdiyan
Editor : Sepudin Zuhri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper