BISNIS.COM, JAKARTA—Emiten sektor kabel PT Supreme Cable Manufacturing & Commerce Tbk (SCCO) mencetak pertumbuhan laba bersih sebesar Rp169,7 miliar sepanjang 2012 atau melonjak 54,55% dari posisi 2011.
Berdasarkan laporan keuangan perseroan per 31 Desember 2012 melalui iklan yang dipasang di Bisnis edisi Kamis (28/3/2013), laba bersih per saham juga mengalami penaikan dari Rp533 menjadi Rp842.
Raihan positif tersebut disokong oleh perolehan pendapatan yang tumbuh tipis 4,7% menjadi Rp3,54 triliun pada periode Januari-Desember tahun lalu.
Setelah dikurangi beban pokok penjualan senilai Rp3,21 triliun, akhirnya perseroan mencatatkan laba kotor sebesar Rp326,7 miliar.
Bahkan, laba sebelum beban pajak Sucaco tercatat naik dari Rp145,1 miliar menjadi Rp224,4 miliar. (ln)