BISNIS.COM, JAKARTA—PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP)—anak usaha PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF)—mencatatkan pertumbuhan laba bersih sebesar 10,6% sepanjang 2012 dari Rp2,06 triliun menjadi Rp2,28 triliun.
Meski mencatatkan pertumbuhan, itu berbanding terbalik dengan kinerja induk usaha Indofood Sukses Makmur yang turun tipis 2,4%.
Berdasarkan laporan keuangan 2012 yang diiklankan di Bisnis edisi Selasa (19/3/2013), laba per saham dasar yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk naik dari Rp339 menjadi Rp374.
Pencapaian itu ditopang oleh penjualan bersih yang tumbuh 11,3% menjadi Rp21,57 triliun dari capaian 2011 sebesar Rp19,36 triliun.
Sejalan dengan itu, laba usaha periode Januari—Desember 2012 juga tumbuh 9,2% dari Rp2,6 triliun menjadi Rp2,8 triliun.
Sementara itu, jumlah aset perseroan tahun lalu mencapai Rp17,75 triliun atau naik 16,6% dibandingkan dengan 2011 sebesar Rp15,22 triliun.