Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang menguat pada perdagangan Kamis (19/1/2023) dan menguji level resistance baru setelah ditutup turun tipis ke 6.765 pada Rabu (18/1/2023).
Riset MNC Sekuritas menyebutkan bahwa secara teknikal IHSG ditutup di area MA20-nya kemarin. Posisi IHSG saat ini diperkirakan sedang berada di awal wave (v) dari wave [i] dari wave C pada label hitam.
“Sehingga IHSG berpeluang menguat untuk menguji 6.870–6.967,” tulis MNC Sekuritas.
Dalam skenario terjadi koreksi, investor tetap perlu mewaspadai adanya pelemahan terbatas dari IHSG yang pada akhirnya akan membawa IHSG ke bawah 6.557.
Untuk perdagangan hari ini, MNC Sekuritas memperkirakan IHSG bergerak di level support 6.600, 6.559 dan resistance 6.813, 6.888.
Adapun saham-saham yang direkomendasikan MNC Sekuritas untuk perdagangan hari ini adalah sebagai berikut.
Baca Juga
AUTO - Buy on Weakness
AUTO ditutup terkoreksi 1,1 persen ke 1,375 dan disertai oleh peningkatan tekanan jual. Posisi AUTO saat ini diperkirakan sedang berada di fase downtrendnya dan sedang membentuk wave [y] dari wave 4. Koreksi dari AUTO dapat dimanfaatkan untuk BoW.
Buy on Weakness: 1.280–1.345
Target Price: 1.485, 1.570
Stoploss: below 1.230
BBKP - Buy on Weakness
BBKP ditutup menguat 0,8 persen ke 119 dan disertai dengan volume pembelian. Selama tidak terkoreksi ke bawah 106 sebagai stoplossnya, maka posisi BBKP saat ini sedang berada di awal wave 3 dari wave (1).
Buy on Weakness: 112–117
Target Price: 132, 142
Stoploss: below 106
ESSA - Buy on Weakness
ESSA ditutup terkoreksi 0,5 persen ke 960 dan disertai munculnya volume penjualan. ESSA diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave (iii) dari wave [i] dari wave C sehingga ESSA berpeluang melanjutkan penguatannya.
Buy on Weakness: 890–930
Target Price: 1,010, 1,075
Stoploss: below 850
GOTO - Buy on Weakness
GOTO ditutup terkoreksi ke 114 disertai dengan munculnya volume penjualan. Selama GOTO masih mampu berada di atas 99 sebagai stoplossnya, maka posisi GOTO saat ini sedang berada pada bagian dari wave [iii].
Buy on Weakness: 103–108
Target Price: 127, 135
Stoploss: below 99
Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.