Bisnis.com, JAKARTA – Hormel Foods Corp. dikabarkan berencana mengakuisisi saham emiten makanan ringan PT GarudaFood Putra Putri Jaya Tbk. (GOOD) dari CVC Capital Partners.
Dilansir dari Bloomberg pada Sabtu (22/10/2022), sumber yang tidak ingin disebutkan namanya mengatakan perusahaan makanan asal AS menjadi pembeli yang paling potensial atas kepemilikan saham GOOD.
Hormel dan CVC Capital juga dikabarkan tengah melakukan pembicaraan intens guna menyusun rincian transaksi. Pembahasan juga dipercepat agar segera mencapai kesepakatan, meskipun negosiasi masih bisa gagal.
Terkait akuisisi tersebut, perwakilan CVC dan GarudaFood menolak memberikan komentar lebih lanjut. Adapun Hormel juga belum memberikan tanggapan.
Seperti diketahui, Hormel yang berbasis di Austin, Minnesota, memproduksi dan menjual produk daging olahan dengan beberapa merek dagang, antara lain SPAM, Skippy, dan Planters. Dari beberapa merek tersebut Hormel menghasilkan pendapatan tahunan senilai lebih dari US$11 miliar atau Rp170,9 triliun.
Sebelumnya, CVC Capital dikabarkan akan menjual 20 persen kepemilikan sahamnya GarudaFood dengan nilai mencapai US$270 juta atau sekitar Rp4,19 triliun.
Baca Juga
“CVC telah berkomunikasi dengan penasehat finansial untuk negosiasi penjualan ini,” tulis Nasdaq dalam pemberitaannya, dikutip Selasa (23/8/2022).
Seorang sumber menyebutkan bahwa negosiasi masih dalam tahap awal dan nilai transaksi bisa mencapai US$300 juta. Sejumlah firma juga disebut-sebut tertarik untuk berpartisipasi dalam rencana tersebut.